INFORMATION

Pilih Ukuran Container Box Paling Besar untuk Penyimpanan Optimal
Dalam dunia logistik dan industri manufaktur, pemilihan wadah penyimpanan yang tepat sangat krusial. Salah satu jenis wadah yang populer digunakan adalah container box. Dengan berbagai ukuran yang tersedia, pilihlah container box yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Artikel ini akan membahas secara mendalam tentang ukuran container box paling besar dan jenis-jenisnya. Anda juga akan menemukan keunggulan pemakaian container box dalam proses penyimpanan dan distribusi.
Mengapa Anda Harus Memperhatikan Ukuran Container Box?
Ada banyak alasan yang mendorong Anda saat akan memilih container box, baik itu dari segi ukuran, material, maupun jenisnya. Jadi, apakah Anda harus memperhatikan ukuran container box sebelum membelinya? Simak pembahasannya berikut ini!
Jenis-jenis Ukuran Container Box Paling Besar
Container box dengan ukuran paling besar umumnya digunakan untuk menyimpan barang-barang dengan volume besar atau dalam jumlah banyak. Beberapa jenis container box paling besar yang umum ditemukan antara lain sebagai berikut:
Container Box Jumbo
Jenis container box ini memiliki dimensi yang jauh lebih besar dibandingkan dengan container box standar. Container box jumbo sering digunakan untuk menyimpan barang-barang berukuran besar seperti mesin, peralatan industri, atau bahan baku dalam jumlah banyak.
Container Box Stackable
Container box jenis ini dirancang khusus untuk ditumpuk, sehingga bisa mengoptimalkan penggunaan ruang penyimpanan. Container box stackable yang berukuran besar sangat cocok untuk menyimpan barang-barang yang berat dan memerlukan tumpukan tinggi.
Container Box Nested
Container box nested memiliki desain yang memungkinkan beberapa container box disusun secara bersarang. Dengan demikian, box ini bisa disusun saat ada ruang kosong agar lebih menghemat ruang gudang.
Tips Memilih Ukuran Container Box yang Tepat
Memilih ukuran container box yang tepat bisa membantu efisiensi penyimpanan dan pengiriman barang. Oleh sebab itu, coba terapkan beberapa tips berikut ini saat memilih ukuran container box untuk kebutuhan bisnis Anda!
Ukur Dimensi Barang
Sebelum membeli, ukurlah dimensi barang Anda secara teliti, mulai dari panjang, lebar, dan tingginya. Kemudian, tambahkan sedikit ruang tambahan untuk memberikan ruang gerak saat memasukkan dan mengeluarkan barang. Cara ini bisa menghindarkan Anda dari resiko membeli barang terlalu besar atau terlalu kecil.
Pertimbangkan Berat Barang
Barang-barang dengan beban yang berat bisa Anda tempatkan di box berukuran kecil. Sementara itu, barang-barang berbeban ringan bisa ditempatkan di box berukuran lebih besar. Cara ini dilakukan untuk mencegah resiko kerusakan barang.
Tentukan Jumlah Barang yang Disimpan
Kelompokkan barang berdasarkan ukuran dan beratnya. Setelah itu, ukur setiap kelompok barang dan hitung total volume-nya. Kemudian, pilihlah ukuran container yang sesuai dengan jumlah barang yang telah dihitung.
Perhatikan Ruang Penyimpanan Gudang
Pastikan bahwa container box yang Anda pilih bisa masuk dan keluar area penyimpanan gudang secara mudah. Jangan sampai Anda terlanjur membeli ukuran container box yang terlalu besar atau terlalu kecil.
Sudah Tentukan Pilihan Ukuran Container Box untuk Bisnis Anda?
Jika Anda masih bingung menentukan ukuran container box yang tepat untuk kebutuhan bisnis Anda, maka sudah saatnya untuk mempertimbangkan box container Safeway. Kami menyediakan berbagai ukuran container box untuk bisnis Anda. Hubungi kami melalui nomor WA +62 811-3109-1091 untuk pemesanan.